Thursday, March 31, 2011

Microsoft 8 Dalam Tahap Pengujian Internal

Menurut rumor Microsoft terakhir, perusahaan software terbesar di dunia ini dikabarkan telah memulai mengirim Windows 8 build 7971.0.110324-190 ke berbagai manufaktur komputer melalui sistem pengujian internal Connect miliknya. Sistem ini dikenal juga sebagai program “Windows 8 and Server vNext Pre-Release".
Windows 8 dikabarkan memiliki tampilan antarmuka 3D yang dinamis, memungkinkan OS tersebut untuk beradaptasi dengan kebiasaan pengguna serta membuat interaksi antara OS dan pengguna lebih efisien. Terdapat juga fitur 'fast hibernation' yang masih sebatas rumor, fitur ini dikabarkan akan membuat sistem dalam keadaan yang aman hanya dalam waktu 3-6 detik. Windows 8 juga kemungkinan akan memiliki dua tampilan antarmuka, satunya lagi berkodenama 'Mosh' yang mengambil inspirasi dari tampilan MetroUI di ponsel Windows Phone (tile-based user interface).
Windows 8 versi beta bisa saja mendarat secepatnya pada bulan September mendatang, sementara itu Microsost juga mungkin saja akan memamerkan tablet berbasis Windows 8 pada bulan Juni. Perusahaan Bill Gates ini bekerja sama dengan manufaktur berbasis ARM seperti NVIDIA, Qualcomm, dan Texas Instrument untuk memproduksi tablet baru tersebut.
Menurut kabar yang beredar, Microsoft akan menggunakan pendekatan mirip Apple untuk tampilan antarmuka Windows 8 yang kali ini. Seperti apa tampilan tersebut? Sepertinya baru akan terjawab setelah pengumuman resmi atau demo dari fitur baru di Windows 8.

Wednesday, March 30, 2011

IE9 Paling Efisien Energi Dibanding Browser Yang Lain


Microsoft telah banyak mengklaim mengenai kecepatan browser terbarunya, Internet Explorer 9, namun kali ini perusahaan tersebut mengklaim kalau browser IE9 juga paling baik dari kompetitor lainnya dalam hal penggunaan energi yang lebih hemat dibandingkan browser yang lain.
Berdasarkan serangkaian test yang dilakukan Microsoft, terlihat IE9 menjadi browser yang paling sedikit memakan energi dalam hal ini baterai, disusul oleh browser Firefox 4, Chrome 10, Safari 5, dan terakhir diduduki oleh Opera 11 yang paling tidak efisien energi dalam kebanyakan test.
Serangkian test yang dilakukan adalah, pertama diuji dalam keadaan browser tidak berjalan (halaman kosong), kemudian test kedua dengan membuka situs konten berita, dan test terakhir dengan menjalankan uji perbandingan Galactic (test performa untuk browser berbasis HTML5).
Microsoft menjalankan test tersebut dengan menggunakan notebook Windows 7 yang telah digunakan oleh sebagian besar pengguna komputer di dunia. Berikut adalah hasil pengujiannya:









Yang manakah diantara browser diatas yang anda gunakan dalam kegiatan sehari-hari. Apakah masing-masing dari Anda setuju dengan hasil pengujian browser yang dilakukan oleh Microsoft di atas atau punya pendapat lain? Sepertinya bagi kebanyakan konsumen, efesiensi energi mungkin tidak menjadi faktor penentu dalam memilih browser yang akan digunakan, performalah yang lebih dilihat oleh sebagian orang.

Tuesday, March 29, 2011

Rencana Masa Depan Symbian^3 Nokia


Nokia akhirnya mengumumkan rencana kedepannya mengenai masa depan OS Symbian^3. Purnima Kochikar, wakil presiden Nokia telah merilis surat terbuka untuk para pengembang mengenai hal tersebut. Produsen ponsel asal Finlandia ini terlihat berencana untuk tetap merilis ponsel pintar baru yang berjalan dengan OS Symbian^3, begitupun dengan update reguler untuk Symbian itu sendiri.
Perangkat baru Nokia tersebut setidaknya dilengkapi oleh prosesor berkecepatan 1GHz keatas dan memiliki GPU yang lebih cepat untuk Symbian^3. Purnima juga mengatakan bahwa Nokia akan memaksimalkan layanan berbasis lokasi miliknya serta berusaha membuat agar smartphone Symbian^3 bisa lebih atraktif dan menarik minat pengguna.
Tentu saja, yang dimaksud Purnima tersebut juga meliputi perubahan tampilan antarmuka yang selama ini digunakan oleh Symbian. Nokia berencana untuk memberi beberapa update yang dapat mengubah pengalaman user dalam tampilan antarmuka Symbian. Salah satunya seperti tampilan  utama yang baru, widget baru yang fleksibel, ikon baru (seperti pada gambar judul), browser yang lebih cepat, bar navigasi yang lebih baru, serta tampilan yang lebih segar untuk Ovi Store dan Ovi Maps, yang meliputi integrasi layanan media sosial didalam Ovi Maps.
Update pertama diharapkan akan hadir di pertengahan tahun ini. Sayangnya masih belum ada jawaban yang benar-benar pasti dari Nokia mengenai sampai kapan dukungan terhadap OS Symbian^3 akan bertahan. Sepertinya itu semua baru akan terjawab setelah ponsel Windows Phone 7 pertama besutan Nokia dirilis.
Sampai saat ini dukungan terhadap Symbian^3 masih menjanjikan sehingga Nokia tidak akan melepaskannya dalam waktu dekat. Namun dapat dipastikan Nokia akan melepaskan dukungan terhadap ponsel pintar Symbian^3 secara bertahap dan menggantikannya dengan Windows Phone 7.

Monday, March 28, 2011

Charge Baterai dari Cahaya Matahari

Ponsel masa depan mungkin akan dapat mencharge baterainya sendiri melalui panel solar yang mampu mengubah sinar matahari menjadi tenaga listrik untuk ponsel. Ini semakin jelas setelah perusahaan start-up asal Prancis, Wysips dalam ajang CTIA 2011 kemarin telah menunjukkan prototipe kasar ponsel tersebut.
Wysips mampu mengecilkan panel solar menjadi sebuah film transparan yang dapat diaplikasikan ke layar ponsel. Konsepnya cukup simpel, panel solar berbentuk layar tersebut nantinya mampu mengambil energi dari matahari atau sumber cahaya lainnya seperti lampu dan mengubahnya menjadi energi yang dapat digunakan ponsel.
Dengan begini ponsel dimasa depan mungkin tidak membutuhkan baterai yang besar sehingga desain ponsel bisa semakin berbeda dan terlihat futuristik. Selain itu film transparan solar panel tersebut juga fleksibel (dapat ditekuk) dan sangat tipis dengan tebal yang kurang dari 100 micron. Wysips juga yakin kalau teknologi ini akan siap untuk dikirim dan diintegrasikan ke ponsel dan tablet dalam waktu 12 bulan kedepan.
Namun sepertinya konsep ini masih cukup lama untuk direalisasikan secara maksimal, pasalnya butuh waktu sekitar 6 jam melalui cahaya matahari untuk membuat baterai ponsel ini penuh, dan butuh waktu lebih lama lagi bila sumber energinya menggunakan cahaya indoor.

Thursday, March 24, 2011

Apa yang Ditawarkan Sandy Bridge?

Intel perkenalkan prosesor dengan integrated graphics
Intel secara resmi mengumumkan jajaran prosesor Sandy Bridge pada ajang Consumer Electronic Show (CES) Las Vegas, menyibak tabir yang menyelimuti keluarga baru prosesor Core yang terdiri dari lusinan chip, dengan varian chip lainnya menyusul kemudian tahun ini juga. Chip ini akan masuk dalam jajaran prosesor i3, i5, i7 bikinan intel, dengan versi quad core sudah tersedia sejak 9 Januari 2011. Chip dual-core akan tersedia pada triwulan pertama tahun ini. Lalu apa yang ditawarkan chip ini pada pengguna?

Overview
Prosesor Sandy Bridge bikinan intel terdiri dari chip dual-core, quad-core, six-core, dan enam-core untuk desktop dan laptop. Pada generasi terakhir chip iSeries, prosesor dual-core dan six-core telah beralih ke proses manufacturing 32-nanometer. Namun, quad-cores lama tetap menggunakan proses 45-nm. Kali ini semua prosesor baru dibuat dengan proses 32-nm, sehingga memberikan lebih banyak transistor dalam quad-cores dari pendahulunya.

Graphics
Fitur menarik dari chip Sandy Bridge adalah mereka mendesain khusus untuk memiliki prosesor grafis sendiri, mirip dengan AMD Fusion, yakni chip APU (Accelerated Processing Unit) yang dikembankan oleh AMD. Prosesor intel terbaru ini meletakkan prosesor grafis, microprosesor, dan kontroler memori dalam satu chip. Sementara power user dan gamer biasanya memilih menggunakan kartu grafis terpisah yang lebih kuat, prosesor grafis dalam Sandy Bridge sudah cukup baik buat kebanyakan pengguna. Keuntungan menggunakan chip jenis ini adalah tidak dibutuhkan lagi menyambung prosesor grafis ke CPU, karena keduanya kini berada dalam sati chip. Ini memendekkan jalur informasi antara kedua prosesor tersebut, serta mengurangi panas dan menghemat daya.
Kekuranggannya, pengguna tidak akan mendapatkan performa grafis layaknya kartu grafis terpisah. Pengguna yang menjalankan aplikasi berat mungkin akan menemukan lag saat memutar video dan waktu yang lambat ketika merender grafis.

Chip details

i3 : Chip Core i3 adalah versi low end dari jajaran Core iSeries. Semua varian ini adalah chip dual-core untuk desktop dan laptopm dan baru akan tersedia pada bulan februari. Chip inipunya beberapa fitur baru, termasuk teknologi Wire-less Display Intel, yang memungkinkan pengguna menonton konten digital berkualitas tinggi secara nirakabel dari computer ke TV. Chip ini juga dibekali dengan Intel Insider, teknologi anti-piracy yang mencegah pengguna menyalin konten film online.

i5 : Chip i5 juga memiliki teknologi Intel Insider dan Wireless Display, serta :
·         Quick Sync Video : berperan sebagai polisi traffic di dalam prosesor. Fitur ini membagi tugas video ke bagian integrated grafis yang ada di dalam chip, sehingga meringankan beban CPU.
·         Turbo Boost : Secara otomatis menyalakan dan mematikan core jika dibutuhkan. Jika computer denga quad-core prosesor hanya membutuhkan satu core, tiga core akan dimatikan untuk menghemat daya, atau membagi kekuatan mereka ke core yang aktif. Core yang tidur akan menyala secara otomastis jika dibutuhkan.
·         HyperThreading: memberikan dua thread, ketimbang satu, per core. Software ditulis pengembang agar beban kerjanya dibagi ke thread-thread yang ada.

i7 : Chip i7 adalah prosesor high-end dari keluarga Sandy Bridge. Ia memiliki semua fitur yang ditawarkan jajaran i5, dan adalah prosesor desktop dan laptop dengan quad-core. Chip i7 untuk laptop juga hadir pada bulan Februari yang lalu, dengan chip six-core dan eight core dikapalkan pada semester dua tahun ini.

Mac OS X di hack untuk install pada platform Intel Sandy Bridge


Sandy Bridge processor architecture adalah generasi selanjutnya dalam teknologi prosessor. Khususnya untuk computer notebook.  Apple diharapkan akan membawa teknologi tersebut  ke dalam beberapa produknya. Sementara itu para fans Hackintosh yang penasaran telah dapat meng-install Mac OS X Snow Leopard ke dalam system dengan hardware berbasis Sandy Bridge. Hal ini dilakukan dengan menggunakan Darwin kernel yang telah di patch. Walaupun belum di support penuh dan terancam mengalami ketidakstabilan system, yang penting telah diketahui bahwa Mac OS X bisa berjalan dengan hardware Sandy Bridge. Sayangnya hal ini berjalan seperti sebuah science experiment, dimana Darwin kernel mesti di-patch terlebih dahulu. Apple pun telah mempersiapkan diru untuk mengadopsi system Sandy Bridge ke dalam notebook. Sementara di rilisan Apple yang lebih kecil ukurannya, mereka tetap akan menggunakan chip Core 2 Duo dengan NVIDIA graphics.

Tuesday, March 22, 2011

Mencari Jalur Yang Tepat

Menurut catatan Strategy Analytics, jalur mobile ad yang paling besar adalah memanfaatkan web (termasuk WAP) untuk display yang mencapai 70 persen. Sementara SMS dan MMS hanya 10 persen saja. Lewat jalur aplikasi dan gim masing-masing hanya di angka 3 persen.
Namun di tahun 2012, seiring dengan perkembangan teknologi ponsel dan layanannya (termasuk toko aplikasi), jalur aplikasi dan gim lah yang akan meningkat tajam. Diramalkan akan naik dua hingga tiga kali lipat. Sementara iklan yang memanfaatkan web turun delapan persen. Begitu halnya dengan SMS dan MMS yang turun sampai empat persen.
Bisnis mobile ad pada intinya berbasis pada data konsumen. Siapa konsumen yang akan dibidik adalah kuncinya. Maka peran operator sebagai penyedia layanan jaringan sekaligus pemilik data konsumen menjadi sangat penting. Sebab, pengiklan tentu saja sangat membutuhkan data spesifik untuk menyebarkan iklannya.
Pengiklan hanya membutuhkan data dan nomor konsumen yang akan memperoleh pesan dari perusahaan (Hanna Komulainen, dkk, 2004). Komulanen, dkk, menyebutkan pula bahwa para “pelaku” iklan secara otomatis akan berkurang jika operator mengambil alih dan berfungsi pula sebagai mobile advertising service provider (MASP).
Artinya, ini menjadi peluang bagi operator, dan  bisa jadi “mimpi buruk” bagi industri media tradisional dan agensi iklan

Monday, March 21, 2011

Kemajuan Dunia Periklanan

Dunia periklanan dewasa ini mengalami peningkatan yang begitu pesat, kemajuan teknologi yang ada sekarang membuat sebuah iklan dapat dilihat secara mobile dengan  mudahnya. Semakin banyak orang yang mempunyai handphone merupakan salah satu faktor dimana periklanan mobile berkembang sedemikian hebatnya beberapa tahun belakangan ini.

Jika anda termasuk salah satu orang yang berpikir bagaimana caranya anda mempunyai bisnis sampingan, bagaimana peluang bisnis modal kecil, anda cukup mencari sebuah alternatif lewat iklan di internet. Dengan berbagai format dalam dunia periklanan mobile sekarang seperti iklan banner, iklan sms ,dan masih banyak lagi lainya. maka saya yakin Anda mendapatkan banyak penghasilkan lewat internet. Namun demikian tak sedikit pula pebisnis internet terutama mereka yang pemula yang bingung bagaimana cara pasang iklan. Dalam hal ini memang, pepatah lama yang berbunyi bisa karena biasa itu benar adanya. Memang benar juga kalau dikatakan bahwa pasang iklan gratis pun perlu belajar.

Sesungguhnya masih terlalu luas judul artikel kali ini yang berbunyi kemajuan dunia iklan. Karena belum terlalu spesifik, bagaimana cara pasang iklan, dimana dan bagaimana cara promosi iklan? Masing-masing tempat pasang iklan mempunyai caranya tersendiri, walaupun memang banyak persamaannya juga antara tempat pasang iklan yang satu dengan yang lain dan akan berbeda lagi caranya dengan memasang iklan di facebook misalnya.


Bagaimana cara memasang iklan di internet klik pada mobgold.com dan ikuti langkah-langkahnya sehingga iklan anda langsung bisa tampil di ribuan zona iklan di Indonesia ini? Anda tinggal ikuti langkah-langkah yang telah disediakan. Pertama kali pasang mungkin Anda butuh beberapa waktu, setelah sering maka Anda akan dengan cepat melakukannya, yang penting terbiasa. Memang benar, perlu mencoba agar bisa sendiri, membayangkan saja mungkin tidaklah cukup.

Menguasai berbagai cara pasang iklan itu merupakan suatu pelajaran yang sangat penting, tak heran kalau lewat media internet Anda diajarkan demikian banyak cara pasang iklan, di demikian banyak tempat, lengkap dengan cara dan gambarnya. Sebenarnya pelajaran detail seperti itu tidaklah perlu bagi Anda yang BERANI COBA SENDIRI, tetapi banyak juga orang yang senang dipandu selangkah demi selangkah. Anda termasuk golongan yang mana?

Cara Pasang Iklan di tempat berbeda dengan cara yang juga berbeda tetapi intinya sama saja yaitu mengikuti aturan main yang ada. Pasang iklan itu bisa dimana saja, dan kita memang dituntut untuk lebih kreatif.